8.24.2010

Kue Lumpur Pandan (tanpa kentang)

Bikin kue lumpur ini sebenernya bukan karena emang lagi pengen, tapi karena gatel pengen merawanin cetakan kue lumpur, hasil berburu di Pasar Mayestik pas mudik kemaren *gayanya*. Bahan-bahannya juga gak lengkap, kentang terakhir udah dibuat sup-nya Neo. Iseng-iseng googling resep kue lumpur tanpa kentang, eh hasilnya banyak aja loh *yiipiiee*. Mampirlah dulu ke MP-nya cik Ine. Lucu juga kayaknya kalo bikin Kue Lumpur Pandan. Abis itu blogwalking ke tempat Hesti Kitchen Notes dan ditemukanlah resep Yasaboga ini :). Dan aku pun memilih resep yang ada di blog Hesti.

Pandan Mud Cake (Kue Lumpur Pandan)

Hasilnya, sukaaaa!! Lembut banget. Memang lebih lembut daripada yang pake kentang. Sampe-sampe Neo kesenengan makannya.

Kue Lumpur
Jajan Pasar - Yasaboga
sumber : Hesti Kitchen Notes

Bahan
75 gr margarin
250 ml air
150 gr tepung terigu
125 gr gula pasir
1/2 sdt vanili bubuk
1/4 sdt garam
5 butir telur
450 ml santan dari 1 butir kelapa, didihkan, dinginkan (aku: 200 ml santan instan + 250 ml air)

Topping:
100 gr kismis, rendam air hangat, tiriskan
100 gr kelapa muda, serut panjang, seduh air hangat, tiriskan
(aku: kismis dan keju parut)

Olesan cetakan, aduk rata (ala Widya Hidayat)(dita-gue gak ikutin cara ini,rada males rempong :D)
1 butir kuning telur
1 sdm minyak goreng

Pandan Mud Cake

Cara Membuat
- Didihkan air dan margarin, masukkan terigu, aduk cepat sampai rata. Masukkan gula, garam dan vanili, aduk rata, dinginkan.
- Panaskan cetakan kue lumpur dengan api paling kecil.
- Masukkan telur satu persatu, aduk rata. Tuangi santan bertahap sampai adonan licin dan rata.
- Olesi cetakan dengan bahan olesan (cetakan bunyi .. Cessss ....).
- Tuang adonan sampai 1/2 tinggi cetakan, tutup, masak sampai setengah matang. Taburi topping, tutup kembali, masak sampai matang.
- Ulangi sampai adonan habis.

Untuk 20 buah (dita-gue jadi 29 buah)

8.21.2010

Vote for Your Pick for PEOPLE'S CHOICE AWARD



I was on vacation when David Leite from Leite's Culinaria e-mailed me. Remember my last post about Food Photography Contest organized by Leite's Culinaria? I'm so surprised that he told me about my Chocolate-Ginger Crinkle Cookies photo goes to final.

It was the only photo I sent for this contest. I don't have much time to try another recipes and to make so many photos because I was preparing my vacation to Indonesia

chocolate-ginger crinkle cookies

If my photo is your favorite, you can vote for me here, and I thank you for it :).